M. United Akan Di Hajar Telak M. City Menurut Bacary Sagna
Olahraga – Bacary Sagna memberikan prediksi tentang duel Manchester City vs Manchester United pada akhir pekan ini. Dia memprediksi tim tuan rumah akan keluar sebagai pemenang di laga ini.
Man City akan menerima kunjungan pada laga pekan ke-9 Premier League musim 2022/2023. Duel bertajuk Derby Manchester ini akan digelar di Etihad Stadium, Minggu (02/10/2022) malam WIB.
Man City dan MU sedang dalam tren positif. The Citizens sebagai juara bertahan Premier League, masih membuntuti pemuncak klasemen sementara Arsenal.
Setan Merah sekarang masuk di posisi lima besar klasemen Premier League. Tim asuhan Erik Ten Hag tersebut meraih empat kemenangan beruntun di liga.
Dukung Man City
Pada Derby Manchester kali ini, Sagna mendukung mantan timnya itu untuk meraih kemenangan atas MU. Dia memprediksi Man City akan mengalahkan sang rival sekota dengan skor 3-0.
Baca Juga : Berita Bola Online Hari ini
Puji Haaland
Sagna juga memberikan pujian kepada Erling Haaland. Menurutnya, striker asal Norwegia tersebut bisa membuat perbedaan dalam pertandingan Derby Manchester pada akhir pekan ini.